Mingggu,11/2 Pemerintah Kota Tangerang mengadakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut  HUT Kota Tangerang  dan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN). Sekolah-sekolah se-Kota Tangerang mengikuti acara ini, salah satunya SMP Strada Santa Maria 1. salah satu kegiatannya, yaitu kegiatan Gerak jalan Sehat Adiwiyata yang mengenakan pakaian- pakaian yang unik dari barang bekas. Barang bekas yang ada dimanfaatkan untuk membuat kostum mereka yang dikenakan dalam acara ini. Kretivitas sekolah menujukkan keunikan dan keberagaman kreasi dari siswa-siswi yang ada di Kota Tangerang.  Kepedualian terhadap sampah yang semakin memprihatinkan mengetuk hati setiap siswa Tangerang untuk memanfaatkan barang bekas yang ada di sekitar lingkungan sekolah dan rumah.

                   “Acara Gerak Jalan Sehat Adiwiyata dilaksanakan sangat bagus dan menarik. selain kita berolahraga bersama, kita juga dapat mengembangkan kreativitas membuat kostum dari barang bekas/ daur ulang sehingga sampah yang ada di Kota Tangerang bermanfaat,” tutur Ms. Pipin. sampah merupakan barang yang tidak berguna, tetapi apabila kita memiliki kreativitas tentu menghasilkan dan bermafaat bagi orang lain seperti yang dilakukan oleh siswa-siswi SMP Strada Santa Maria 1. Waluapun rute jalan yang dilalui antara lain: Jl. Veteran-Tugu Adipura-Jl. M. Yamin- TMP Taruna tidak menyurutkan antusiasme siswa untuk tetap ambil bagian.

                       

                   Peserta jalan Sehat banyak yang ingin berfoto dengan siswa SMP Strada Santa Maria 1. Kreativitas, keunikan, kerumitan dan estetika kostum yang dikenakan membuat banyak peserta yang tertarik untuk berswafoto.

Waktu pengerjaan kostum hanya 1 minggu membuat saya harus berpikir cepat untuk menentukan barang daur ulang dan model kostum yang bagus untuk ditampilkan,” tegas Catherin Natasya. Pihak sekolah membenarkan hal itu, dikarenakan kami hanya memiliki waktu 1 minggu untuk membuat kostum yang akan dikenakan siswa dalam gerak jalan Sehat Adiwiyata. Siswa-siswi bangga dengan kostum yang dikenakan karena itu merupakan hasil kreativitas dari mereka dan mendapatkan antusias peserta dari sekolah dan lembaga lain untuk mengajak mereka berswafoto.

 

Sebarkan artikel ini